Articles for young women / 17 Mar, 2020

Pengobatan kanker payudara dan fertilitas: apa yang perlu Anda ketahui

Icon Writers

Kanker payudara adalah jenis kanker yang paling umum di antara perempuan Singapura, oleh karenanya penting untuk memahami bagaimana pengobatan dapat memengaruhi fertilitas Anda. Kami telah mempersiapkan informasi mengenai hal yang perlu Anda ketahui dalam panduan di bawah ini.

Apakah pengobatan kanker payudara mempengaruhi fertilitas saya?

Pengobatan tertentu untuk kanker payudara, seperti kemoterapi dan terapi hormonal dapat memengaruhi kemampuan Anda untuk hamil.

Baik pria maupun wanita, jika Anda mempertimbangkan untuk memiliki anak, kami menyarankan Anda untuk membicarakannya dengan praktisi pengobatan kanker Anda sebelum Anda memulai segala bentuk pengobatan.

Untungnya, metode pelestarian fertilitas seperti pembekuan embrio atau sel telur serta pengawetan jaringan ovarium memungkinkan Anda mempertahankan fertilitas sebelum pengobatan kanker dimulai.

Apakah saya perlu mendapatkan rujukan fertilitas?

Jika Anda ingin memiliki anak di masa depan, adalah penting untuk membicarakan hal ini dengan spesialis onkologi Anda sebelum memulai pengobatan. Spesialis onkologi Anda akan merujuk Anda ke spesialis fertilitas sehingga Anda bisa mendapatkan semua informasi yang dibutuhkan serta prosedur yang diperlukan sebelum Anda memulai pengobatan.

Seorang spesialis fertilitas dapat menjawab pertanyaan atau hal yang membebani pikiran Anda mengenai kehamilan di masa mendatang. Mereka akan memberi tahu Anda cara terbaik untuk mempertahankan fertilitas sebelum Anda memulai pengobatan kanker.

Pertanyaan yang harus Anda tanyakan pada spesialis fertilitas Anda

  • Saya ingin memeriksa tingkat kesuburan saya sebelum memulai pengobatan kanker payudara. Apakah hal ini mungkin dilakukan?
  • Apakah usia saya memengaruhi fertilitas saya? Dengan cara apa?
  • Bagaimana peluang saya untuk hamil setelah menjalani pengobatan kanker?
  • Apa cara terbaik untuk mempertahankan fertilitas saya sebelum memulai pengobatan kanker?
  • Dapatkah Anda memberi tahu saya apakah proses perawatan fertilitas itu dan bagaimana cara kerjanya?
  • Apakah metode fertilitas yang berbeda lebih efektif dibandingkan yang lain dalam mempertahankan fertilitas saya?

Penjelasan mengenai fertilitas perempuan

Setiap perempuan dilahirkan dengan sejumlah sel telur yang akan disimpan dalam ovariumnya selama hidupnya.

Sebelum akil balik, seorang perempuan memiliki sekitar 400.000 telur dan setiap bulannya akan kehilangan sekitar 11.000. Saat pubertas, jumlah sel telurnya sudah berkurang.

Pada usia 30 tahun, fertilitas perempuan menurun secara signifikan, dan pada usia 40 tahun, jumlah sel telur yang masih dimiliki hanya sekitar 3%. Kualitas sel telur juga menurun.

Setiap bulan, ovarium Anda melepaskan setidaknya satu sel telur. Jika sperma laki-laki membuahi sel telur Anda, sel telur ini menanamkan diri ke dalam rahim. Jika tidak terjadi pembuahan, Anda akan mengalami menstruasi.

Menjelang menopause (sekitar usia 51 tahun), ovarium tidak lagi melepaskan sel telur. Perempuan dengan gen kanker payudara kemungkinan akan mengalami menopause lebih awal. Setelah menopause, Anda tidak lagi bisa hamil secara alami.

Dampak kemoterapi terhadap fertilitas Anda

Kemoterapi dan fertilitas

Fungsi alami ovarium pada perempuan pra-menopause sering kali dipengaruhi oleh kemoterapi. Akibatnya, kualitas dan jumlah telur yang tersedia menjadi berkurang serta  dapat menyebabkan kemandulan.

Faktor yang mempengaruhi fertilitas di masa depan:

  •  Jenis obat yang digunakan
  • Dosis yang diberikan
  • Usia
  • Tingkat kesuburan sebelum pengobatan kanker payudara

Kami menyarankan Anda untuk mendiskusikan semua jalan yang mungkin dilakukan untuk mempertahankan dan melindungi fertilitas Anda sebelum pengobatan kanker dimulai. Hal ini memungkinkan Anda memiliki kesempatan terbaik untuk hamil di masa depan.

Efek kemoterapi

Ada beberapa cara pengobatan yang efektif untuk kanker payudara dengan berbagai efek samping yang berbeda. Komponen utama yang memengaruhi fertilitas Anda adalah agen alkilasi — yaitu senyawa yang mencegah pembelahan sel kanker. Obat-obatan yang termasuk dalam kelompok ini antara lain siklofosfamid, yang diketahui mempengaruhi fertilitas.

Kemoterapi juga dapat menyebabkan terhentinya haid Anda; baik untuk sementara waktu atau permanen. Untuk perempuan berusia di bawah 35 tahun, menstruasi Anda kemungkinan besar akan berlanjut. Sering juga menstruasi Anda terhenti untuk sementara waktu dan mulai kembali setelah beberapa bulan atau tahun pasca pengobatan kanker. Kembali  mendapatkan menstruasi kadang tidak disertai fertilitas. Perempuan berusia lebih tua lebih besar kemungkinan mengalami penurunan kesuburan setelah menjalani kemoterapi untuk pengobatan kanker.

Perempuan yang menjalani pengobatan kanker cenderung mengalami menopause lebih awal 5-10 tahun dari seharusnya, yang berarti peluang untuk hamil setelah menjalani pengobatan kanker jauh lebih kecil.

Adalah penting untuk membicarakan dengan tim pengobatan kanker Anda mengenai tindakan terbaik untuk mempertahankan fertilitas Anda sebelum perawatan kanker dimulai serta memaksimalkan peluang Anda untuk dapat hamil di masa depan.

Apakah mungkin untuk hamil selama menjalani terapi hormon?

Perempuan yang didiagnosis dengan kanker reseptor estrogen positif (ER +) kemungkinan besar akan menjalani terapi hormon.

Pilihan untuk mempertahankan fertilitas

Ada beragam pilihan fertilitas yang tersedia di Singapura untuk mempertahankan dan melindungi fertilitas Anda. Ini termasuk kriopreservasi embrio, kriopreservasi oosit, dan pengawetan jaringan ovarium. Spesialis onkologi Anda dari Icon akan dapat menghubungkan Anda dengan spesialis fertilitas untuk informasi lebih lanjut.

Pengobatan kanker payudara dan kontrasepsi

Untuk perempuan yang menjalani perawatan kanker payudara yang ingin hamil, kami menyarankan Anda untuk mendiskusikan hal ini dengan spesialis onkologi Anda sehingga perencanaan kehamilan dapat dibuat dengan bijak, dengan mempertimbangkan risiko kehamilan serta preferensi, nilai, dan tahap kehidupan pribadi Anda. Jenis pengobatan kanker tertentu dapat membahayakan janin, sehingga penting untuk mempertimbangkan pilihan kontrasepsi di samping mendiskusikannya dengan spesialis onkologi Anda.

Perlu dicatat bahwa perempuan bisa hamil saat menjalani pengobatan asalkan mereka telah menyelesaikan setidaknya 2-3 tahun terapi hormonal dan dengan mempertimbangkan faktor risiko lainnya. Pada penelitian internasional terbaru – Hasil Kehamilan dan Keamanan Terapi Interupsi untuk Perempuan dengan Kanker Payudara Responsif Endokrin / Pregnancy Outcome and Safety of Interrupting Therapy for Women with Endocrine Responsive Breast Cancer (POSITIVE) mempelajari efek penghentian terapi hormon (atau dikenal sebagai endokrin). Bukti retrospektif saat ini menunjukkan bahwa kehamilan setelah kanker payudara tidak meningkatkan risiko kambuhnya kanker payudara. Bagi perempuan yang ingin hamil setelah pengobatan kanker payudara, 5 – 10 tahun terapi hormon dapat mengurangi kemungkinan terjadinya pembuahan. Namun, studi prospektif belum dilakukan. Penelitian POSITIF mempelajari hasil akhir dari kanker payudara setelah menghentikan terapi hormon untuk perempuan yang ingin hamil dan telah menyelesaikan 2 – 3 tahun terapi. Klik di sini untuk mengetahui lebih lanjut tentang uji coba POSITIVE.

Pria harus berkonsultasi dengan dokter spesialis untuk mencari pilihan kontrasepsi non-hormonal, termasuk kondom untuk pria. Untuk perempuan, femidom (kondom perempuan) atau diafragma adalah pilihan yang dapat dipertimbangkan. Dalam beberapa kasus, IUD (intrauterine device) mungkin cocok. Anda harus berkonsultasi dengan praktisi yang merawat Anda untuk menentukan kesesuaiannya.

Sumber daya pendukung kanker Singapura

Banyak sumber daya berguna yang tersedia secara online atau melalui klinik dokter untuk membantu Anda atau orang yang Anda kasihi dalam menghadapi tantangan kanker. Tautan ini menawarkan informasi untuk pria dan wanita yang mencakup kesehatan dan kesejahteraan mental, diet, serta dukungan emosional.

Lihat semua Articles

Cari