Untuk perempuan yang baru terdiagnosis menderita kanker dan ingin mengandung setelah menjalani pengobatan kanker, ada berbagai pilihan pelestarian fertilitas yang perlu dipertimbangkan. Pilihan yang berbeda memiliki tingkat keberhasilan yang berlainan, dan tidak pernah 100%. Namun, opsi pelestarian fertilitas meningkatkan kemungkinan untuk dapat hamil dibandingkan dengan perempuan yang menjalani pengobatan kanker sistemik tanpa pelestarian fertilitas. Adalah penting untuk berbicara dengan spesialis fertilitas yang berpengalaman guna mendapatkan informasi yang benar.
Kami mendorong Anda untuk mengenali berbagai fakta dari beragam prosedur serta berbicara dengan spesialis onkologi dan tim perawatan Anda yang dapat mendukung Anda untuk membuat keputusan yang tepat.