Articles for young women / 17 Mar, 2020

Apakah yang Dimaksud Preservasi Jaringan Ovarium?

Icon Writers

Penjelasan mengenai preservasi jaringan ovarium

Preservasi jaringan ovarium adalah pendekatan fertilitas yang lebih baru dan hanya tersedia di klinik tertentu. Prosedur ini melibatkan pengangkatan jaringan ovarium yang mengandung cukup banyak sel telur yang belum matang, yang kemudian dibekukan. Jaringan ini nantinya dapat dimasukkan kembali ke tubun pasien setelah selesai menjalani pengobatan kanker, sehingga memungkinkan sel telur untuk berkembang.

Manfaat dari prosedur ini adalah pasien kanker dapat melakukannya sebelum kemoterapi. Begitu jaringan ovarium dikembalikan ke tubuh, jaringan ini berpotensi memulihkan siklus dan produksi hormon alami. Hal ini dapat meningkatkan peluang untuk hamil secara alamiah.

Kesesuaian

Pengawetan jaringan ovarium sesuai untuk perempuan yang:1

  •  Berusaha untuk mempertahankan fertilitasnya
  • Tidak bisa menggunakan obat fertilitas
  • Tidak bisa menjalani pembekuan embrio atau sel telur karena keterbatasan waktu
  • Belum mencapai pubertas

Perhatian lebih diberikan saat mempertimbangkan kesesuaian perempuan dengan kanker darah, mis. leukemia. Hal ini disebabkan peningkatan risiko sel kanker dimasukkan kembali ke dalam tubuh pasien bersama dengan jaringan ovarium beku tersebut.

Bagaimana prosedurnya?

  • Pembedahan lubang kunci / key hole surgery dengan pembiusan umum.
  • Ovarium diambil dan diangkat dengan korteks (lapisan luar ovarium) yang berisi sel-sel telur yang belum matang, yang kemudian dilakukan kriopreservasi sampai selama 55 tahun.1

Bagaimana kemungkinan memiliki bayi setelah menjalani pengawetan jaringan ovarium?

Saat ini, statistik menunjukkan adanya kemungkinan 30% untuk melahirkan hidup setelah pengawetan ovarium, terutama karena ini adalah prosedur terbaru yang tersedia untuk pemeliharaan kesuburan yang masih bersifat eksperimental.

Akankah pilihan ini mempengaruhi kesehatan bayi?

Tidak, data menunjukkan bahwa kesehatan bayi yang lahir menggunakan jaringan ovarium beku tidak akan terpengaruh.

Efek samping kriopreservasi jaringan ovarium

  • Pendarahan dan infeksi bisa terjadi.
  • Kerusakan kandung kemih dan usus akibat operasi pengangkatan jaringan ovarium.

Apakah pengobatan kanker tertunda dengan pendekatan ini?

Tidak ada penundaan.

Apakah pengobatan ini mempengaruhi kembalinya kanker saya?

Pasien yang menderita leukemia atau kanker darah lainnya berisiko mengalami kembalinya kanker bila jaringan ovarium yang terkontaminasi kanker dimasukkan kembali ke dalam tubuh. Namun, di luar hal ini, tidak ada kasus kanker yang muncul kembali dikarenakan kontaminasi jaringan ovarium beku.

Daftar Pustaka

Untuk daftar pustaka lengkap, klik di sini.
  1. Cancer, Fertility and Me. Ovarian Tissue Freezing. Retrieved 13th March, 2020. https://cancerfertilityandme.org.uk/fertility-preservation-options/ovarian-tissue-freezing
Lihat semua Articles

Cari